Nutrisi yang dibutuhkan oleh anak anak cenderung berbeda dengan orang dewasa. Saat ini, banyak inovasi produk makanan dan minuman yang bahaya jika dikonsumsi oleh anak anak terlalu sering. Berikut adalah daftar minuman yang perlu dibatasi pada anak:
- Minuman dengan gula tambahan
Anak dibawah 24 bulan tidak direkomendasikan untuk mengkonsumsi minuman dengan tambahan gula. Minuman tersebut antara lain soda, minuman ber pemanis, jus kemasan, minuman dengan perasa susu (seringkali minuman susu kemasan yang berlabel ‘susu’ sebenarnya hanyalah minuman yang diberi perasa susu).
- Susu sapi sebelum 12 bulan
Susu sapi dapat mengakibatkan perdarahan usus pada bayi. Minuman ini juga memiliki kandungan protein yang cukup tinggi dan hal tersebut memperberat kerja ginjal pada bayi. Selain itu, nutrisi pada susu sapi belum cocok untuk bayi.
- Jus sebelum usia 12 bulan
Anak dibawah 12 bulan tidak dianjurkan untuk mengonsumsi buah dan sayur dalam bentuk jus.
- Minuman mengandung kafein
Kopi, teh, dan minuman kemasan berkafein perlu dibatasi pada anak kurang dari 2 tahun. Kelebihan kafein dapat menyebabkan gangguan pencernaan, gangguan tidur,peningkatan detak jantung dan pada kadar tertentu dapat bersifat racun untuk anak anak.
Minuman terbaik yang dapat diberikan untuk anak anak adalah air putih. Pastikan asupan cairan pada anak terpenuhi dengan mendorong anak untuk menyukai minum air putih.