Hargotirto (14/12/2022) - Bertempat di Pendopo Kalurahan Hargotirto Kapanewon Kokap Kabupaten Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta, dilangsungkan sidang paripurna oleh Badan Permusyawaratan Kalurahan Hargotirto dalam rangka penetapan Penjabaran Anggaran Belanja dan Pendapatan Kalurahan Hargotirto tahun anggaran 2023. Rapat paripurna yang dimulai pada pukul 09.00 WIB dihadiri oleh Lurah Hargotirto beserta Pamong dan seluruh anggota Badan Permusyawaratan Kalurahan Hargotirto.
Penetapan dimaksud tertuang dalam Peraturan Kalurahan Hargotirto Nomor 12 Tahun 2022 tentang Penjabaran Anggaran Belanja dan Pendapatan Kalurahan Hargotirto tahun anggaran 2023, yang memuat penganggaran di tahun 2023 dengan rincian :
- Pendapatan Desa Rp. 3.387.800.484,00
- Belanja Desa Rp. 3.507.557.146,00
Surplus/ (Defisit) (Rp. 119.756.662,00)
- Pembiayaan Desa
- Penerimaan Pembiayaan Rp. 229.756.662,00
- Pengeluaran Pembiayaan Rp. 0,00
Selisih pembiayaan (a-b)
Sidang diakhiri pada pukul 10.15 WIB dengan penandatanganan Berita Acara Kesepakatan Bersama oleh Lurah dan Ketua Badan Permusyawaratan Kalurahan.
Penulis : Parlan, Jagabaya